TikTok Ads sedang menjadi tren baru bagi para pengusaha untuk mempromosikan bisnis yang mereka jalankan. Kalau kamu juga mau menggunakan TikTok, pastikan kamu harus mengetahui alasan perlunya kalian menggunakan fitur iklan dari aplikasi dan bagaimana cara menggunakan fitur iklan di TikTok ini dengan efektif.
Sebanyak lebih 800 juta orang di seluruh dunia sudah menggunakan TikTok. Jumlah ini tentunya akan terus bertambah setiap harinya, mengingat aplikasi ini sudah diunduh lebih dari 1,5 miliar pengguna gadget. Hebatnya, aplikasi ini bahkan sudah menjangkau 150 negara di seluruh dunia.
Kamu tidak perlu khawatir kesulitan dalam menggunakan TikTok Ads, karena cara kerjanya cukup mudah. Kamu hanya perlu untuk membuat akun TikTok terlebih dahulu. Untuk mengetahui apakah bisnis yang akan diiklankan memenuhi syarat dan ketentuan dari TikTok, kamu bisa menghubungi pengiklan secara langsung. Kalau cocok, pihak TikTok akan langsung menghubungi kamu dan mereka akan membantumu untuk membenahi pengaturan di akun kamu.
Cara Beriklan Lewat TikTok Ads
Untuk memulai TikTok ads, kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut:
1. Membuat akun
Sebelum kamu mulai membuat iklan di TikTok, kamu tentu harus membuat akun iklan TikTok terlebih dahulu. Kamu bisa mengunjungi akun beranda, kemudian klik make an ad. Lalu, kamu akan mendapatkan form pendaftaran yang harus diisi. Pastikan kamu sedang online saat mengisi formulir tersebut.
Setelah kamu mengisi form pendaftaran tersebut, kamu tinggal menunggu pihak TikTok menghubungimu untuk konfirmasi dan mengakses akun tersebut. Waktu yang diperlukan untuk mendapatkan konfirmasi adalah 48 jam atau 2 hari. Waktu ini memang sedikit lama, namun tetap worth it dengan output yang akan kalian dapatkan.
2. Membuat kampanye iklan di TikTok
Setelah kamu membuat akun untuk beriklan di TikTok, kamu bisa mulai membuat kampanye iklannya. Pada laman dashboard akun iklan TikTok, kamu bisa klik campaign, kemudian pilih create untuk membuat TikTok ads. Ada 3 tujuan yang ditawarkan oleh TikTok, yakni traffic, conversions, dan application installations.
Setelah itu, kamu bisa memilih jumlah anggaran yang perlu kamu siapkan untuk seluruh kampanye yang akan kamu lakukan. Ada pilihan biaya secara harian atau total. Supaya kamu bisa memulai iklanmu, kamu harus mengisi saldo setidaknya USD 500 atau sekitar Rp 7 Juta.
3. Menetapkan placement
TikTok menyediakan fitur yang memungkinkanmu untuk menjalankan iklan di berbagai platform yang bekerja sama dengan aplikasi tersebut, seperti News Republic, Buzz Video, dan lain sebagainya.
Kalau kamu tidak punya banyak waktu untuk melakukan pengaturan iklan di TikTok, mereka menyediakan fitur yang memungkinkanmu untuk melakukan pengaturan iklan secara otomatis dengan memilihkan lokasi atau meletakkan iklan. Fitur ini membantu kamu untuk memastikan platform terbaik dan tepat untuk iklanmu. Dengan memanfaatkan fitur tersebut, proses pemasangan iklanmu menjadi lebih efektif dan efisien.
4. Menetapkan detail dan target
Setelah kamu menentukan placement, kamu bisa menetapkan semua detail yang kamu butuhkan sebelum iklan kamu dirilis. Pastikan kamu memasukkan kata kunci yang terkait dan relevan dengan produk atau jasa yang mau kamu iklankan.
Kalau kamu memasukkan kata kunci atau hashtag yang relevan, otomatis TikTok ads akan membantumu untuk menargetkan audiens yang sesuai. Jadi, iklan tersebut akan dilihat oleh banyak orang. Dengan begitu, iklan akan lebih tepat sasaran dan bekerja secara optimal.
5. Mengontrol anggaran, durasi, dan jadwal
Pastikan kamu menyesuaikan iklan dengan benar dan teliti agar iklan yang kamu jalankan bisa berfungsi secara optimal, baik secara anggara, durasi, maupun jadwal tayang. Untuk setiap iklannya, anggaran harian minimal yang harus kalian keluarkan adalah USD 50. Namun, ada beberapa negara yang hanya mengeluarkan USD 20 untuk masing-masing iklan.
Selain hal di atas, memilih durasi dan tampilan TikTok ads juga sangat diperlukan. Pada bagian schedule, kamu bisa mengatur waktu terbit iklanmu. Kemudian, di bagian dayparting, kamu bisa memilih iklan yang ingin ditampilkan saat hari atau pada saat tertentu saja.
Bagaimana informasi di atas? Apakah kamu sudah ada gambaran bagaimana TIkTok ads bekerja? Kalau kamu ingin belajar teknis beriklan di TikTok ads, kamu bisa belajar lebih dalam di Argia Academy. Yuk gabung sekarang!