Bekasi (21/07) – Workshop Digital Marketing yang diselenggarakan oleh BP3IP dengan mengundang tim mentor dari Argia Academy selama 1 hari penuh berjalan dengan sukses. Workshop yang bertajuk “Workshop Optimalisasi Service Excellence dan Digital Marketing Pada BP3IP tahun 2022” ini berlangsung selama 2 hari. Namun, Argia Academy sendiri mendapatkan jadwal untuk menyampaikan materi pada hari kedua.
Tim mentor Argia Academy yang diberangkatkan adalah bapak Kurniawan Subiantoro, selaku mentor fundamental digital marketing, dan kak Nerry Supanji, selaku mentor desain grafis dan Canva Mobile Specialist. Masing-masing mentor diberikan waktu selama 4 jam oleh pihak BP3IP. Sehingga, total waktu yang diberikan untuk tim Argia Academy adalah 8 jam.
Workshop Digital Marketing
Acara dibuka oleh Kak Annisa, selaku perwakilan dari BP3IP. Acara dimulai pada pukul 09.00 WIB setelah semua peserta sudah hadir di tempat. Total peserta yang mengikuti workshop digital marketing ini sebanyak 47 orang. Peserta sendiri terdiri dari para dosen/instruktur beserta para karyawan dari BP3IP itu sendiri.
Setelah pembukaan, acara dilanjutkan dengan penyampaian materi tentang fundamental digital marketing oleh bapak Kurniawan Subiantoro. Materi disampaikan dari jam 09.30-12.00 WIB. Kemudian, peserta beristirahat dan materi kembali dilanjutkan pada pukul 13.00 WIB.
Materi yang disampaikan oleh pak Kurniawan adalah tentang fundamental digital marketing. Di sini pak Kurniawan membuka pandangan peserta terkait digital marketing mulai dari dasarnya. Hal ini bertujuan agar para peserta tidak bingung ketika mendapatkan materi yang lebih dalam dan kompleks tentang digital marketing itu sendiri.
Tidak hanya berupa teori saja, namun juga ada berbagai contoh yang ditunjukkan pak Kurniawan terkait materi ini. Sehingga, peserta bisa lebih memahami dan memiliki gambaran yang lebih nyata tentang digital marketing. Hal ini terbukti mampu menaikkan antusias para peserta workshop. Banyak peserta yang menunjukkan ketertarikan mereka dengan materi. Hal ini ditunjukkan dari banyaknya peserta yang mengajukan pertanyaan selama materi disampaikan.
Setelah menjelaskan tentang digital marketing, pak Kurniawan lebih spesifik membahas tentang bagaimana cara membuat konten viral di Tiktok. Kenapa Tiktok? Karena, platform ini merupakan yang paling populer selama beberapa tahun belakangan. Sehingga, materi akan lebih relevan dengan tren yang ada saat ini.
Pak Kurniawan memberikan banyak pandangan baru tentang Tiktok dan beberapa tips agar video Tiktok bisa viral. Penyampaian materi menjadi lebih menarik dan ramai ketika peserta langsung diminta untuk membuat konten Tiktok. Para peserta dibentuk kelompok dan masing-masing kelompok tersebut membuat 1 konten Tiktok yang langsung diunggah.
Karena antusiasme peserta yang tinggi, materi dari pak Kurniawan selesai lebih lambat daripada yang sudah dijadwalkan. Setelah materi dari pak Kurniawan selesai, materi kembali dilanjutkan oleh kak Nerry Supanji tentang desain melalui handphone dengan menggunakan aplikasi Canva.
Pada kesempatan kali ini, kak Nerry menjelaskan tentang tips membuat desain promosi yang apik hanya menggunakan handphone. Sebagai Canva Mobile Specialist, tentu saja kak Nerry menggunakan aplikasi Canva. Para peserta sudah cukup akrab dengan aplikasi tersebut, hanya saja belum mengeksplor lebih dalam untuk membuat desain promosi mereka.
Kak Nerry membuka materinya dengan memberikan teori dasar tentang desain. Kak Nerry memberikan gambaran tentang makna-makna warna yang sering digunakan oleh beberapa brand. Sehingga, para peserta bisa mengerti bagaimana memilih warna yang tepat untuk jenis produk tertentu nantinya.
Tidak hanya itu saja, kak Nerry juga menunjukkan beberapa studi kasus desain grafis yang baik untuk kebutuhan promosi digital di media sosial. Sehingga, para peserta memiliki referensi untuk melakukan desain ke depannya.
Selanjutnya, kak Nerry melanjutkan materinya dengan melakukan praktik langsung desain menggunakan Canva bersama para peserta. Para peserta diminta untuk menginstall aplikasi Canva tersebut di handphone mereka masing-masing sebelumnya. Selanjutnya, kak Nerry mengarahkan apa saja yang harus dilakukan oleh para peserta.
Materi yang disampaikan oleh kak Nerry kurang lebih selama 4 jam. Setelah selesai menyampaikan materi, workshop digital marketing BP3IP bersama dengan Argia Academy resmi selesai.
Workshop berjalan dengan lancar dan sukses. Para peserta pun antusias dalam mengikuti workshop digital marketing tersebut. Materi yang disampaikan juga sangat mudah untuk dipahami. Semua puas dalam mengikuti workshop bersama dengan Argia Academy kali ini.
Kamu juga mau belajar digital marketing sama Argia Academy? Daftar yuk di sini! Kami tunggu!