Tren Desain Grafis 2022, Bagaimana Prediksinya?

Tren Desain Grafis 2022, Bagaimana Prediksinya?

tren desain grafis
Tren Desain Grafis

Venngage telah membagikan temuannya yang paling baru terkait tren desain grafis yang akan populer di tahun 2022.  Untuk tetap mengikuti tren terbaru dapat menjadi tantangan tersendiri.  Namun dengan melakukan studi setiap tahunnya, para desainer akan lebih mudah untuk beradaptasi.

Ada beberapa tren desain yang akan berdampak pada upaya pemasaran.  Berikut ini infografis yang menyoroti tren desain grafis 2022.

1. Tren desain grafis lebih inklusif

Dengan menampilkan keragaman kehidupan manusia dalam membuat materi pemasaran yang menarik bagi audiens secara lebih luas akan menjadi pilihan utama.  Dari segi desain, akan banyak gambar dan ikon yang merepresentasikan lebih banyak ras, jenis kelamin, dan bentuk tubuh.

Dengan menjadi lebih representatif, brand akan mampu menjangkau audiens yang belum pernah diraih sebelumnya.  Sehingga, akan lebih baik jika di tahun 2022 kamu lebih menunjukkan keragaman dalam desain grafismu.  Hal ini merupakan cara yang bagus untuk memperluas audiensmu dan memperkuat brand yang kamu bangun.

2. Visualisasi data

Di tahun 2020 banyak sekali tren desain yang menonjolkan visualisasi data, atau yang lebih akrab kita kenal sebagai infografis.  Di tahun 2022, desain infografis akan tetap menjadi pilihan, karena hal ini merupakan cara terbaik untuk audiens mendapat informasi dengan tampilan yang menarik dan tidak membosankan.

Untuk membuat desain infografis yang menarik, kamu bisa buat bagan atau grafik yang penuh warna dan sesuai dengan topik yang diangkat.  Visual data tidak bisa terpisahkan dari desain grafis untuk pemasaran, karena audiens akan menghabiskan lebih banyak waktunya untuk melihat grafis, sehingga data menjadi sangat penting.

3. Latar belakang berani dan cerah

Tren desain grafis pada tahun 2022 akan kembali ke warna yang berani dan cerah.  Tampilan desain seperti akan menciptakan kontras yang membuat teks dan visual lebih mudah dibaca.

4. Tren desain grafis dengan ikon dan ilustrasi penuh warna

Ikon menjadi alat visual yang kuat dalam desain grafis.  Ikon akan langsung dipahami dan memiliki daya tarik secara universal.  Ikon yang colorful sedang populer saat ini, dan akan terus populer sampai dengan tahun 2022.  Tren desain ini berlaku untuk ikon 3D dan flat desain yang menjadi populer dalam beberapa tahun terakhir.  Ilustrasi warna-warni juga akan menjadi tren, karena akan menarik banyak perhatian.

5. Tren desain grafis menggunakan font serif

Salah satu jenis font tertua kini telah kembali.  Selama beberapa tahun terakhir, font serif populer digunakan oleh para desainer grafis.  Pada tahun 2022, font ini akan tetap menjadi pilihan yang lebih populer.  Font serif terkesan lebih tradisional dan elegan.  Font ini tidak hanya membangkitkan nostalgia, tetapi juga memberikan rasa aman dan menenangkan.  Dan dalam kondisi pandemi seperti saat ini, keamanan seperti itulah yang diinginkan oleh konsumen.

6. Meme

Siapa yang tidak suka meme?  Semua kejadian dapat diubah menjadi meme.  Kunci keberhasilan meme adalah sederhana, menarik, dan menyenangkan.  Meme bisa menampilkan visual yang sederhana, namun tetap dapat menyampaikan cerita yang mudah dipahami dan diadaptasi untuk kebutuhan bisnis.

Hindari penggunaan meme yang berlebihan dan jangan mengandalkan meme sebagai satu-satunya metode komunikasi pemasaran.

7. Kutipan (Quote)

Kutipan pernah populer beberapa tahun lalu.  Saking populernya, hingga akhirnya banyak orang kemudian merasa bosan, karena banyaknya kutipan sama yang muncul.

Demikian informasi tentang Tren Desain Grafis 2022. Buat kalian yang penasaran sama desain grafis dan ingin belajar tentang desain grafis lebih dalam, kalian bisa ikuti kursus desain grafis bareng Argia Academy sekarang juga!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

For security, use of Google's reCAPTCHA service is required which is subject to the Google Privacy Policy and Terms of Use.

Kategori

Ikuti Kami

Scroll to Top