3 Tips Livestreaming di Marketplace untuk Pemula!

tips livestreaming

3 Tips Livestreaming di Marketplace untuk Pemula!

tips livestreaming
Tips Livestreaming

Saat ini cara pedagang mempromosikan dagangannya sudah mulai inovatif. Tidak hanya dengan cara yang konvensional saja, pedagang mulai merambah ke dunia digital dengan melakukan livestreaming di berbagai e-commerce untuk mempromosikan produknya. Bagi kamu yang mau memulai livestreaming, berikut ini tips livestreaming agar penjualan kamu selama livestreaming bisa melesat!

Saat ini tren bisnis online selalu berkembang sesuai zaman. Salah satu tren terbaru yang sedang ramai di dunia bisnis online adalah dengan melakukan livestreaming. Konsumen bisa berbelanja di marketplace langganan mereka, sembari menonton tayangan yang menarik dan menghibur dari host tentang produk yang dijual.

Tren livestreaming ini awalnya dipopulerkan di Tiongkok. Di negara tersebut, budaya belanja online sangat tinggi, sehingga tidak heran jika tren livestreaming ini berkembang dengan cepat di sana. Produk yang dijual pun tidak terbatas hanya fashion saja, melainkan juga ada jasa titip dan produk-produk agrikultur.

Menurut data dari Alibaba, selama Festival Belanja Global 11.11 tahun 2020, total transaksi yang dihasilkan oleh livestreaming mencapai Rp213 miliar. Bahkan, di tahun 2019 totalnya jauh lebih tinggi, yakni mencapai Rp885 triliun dari transaksi yang berlangsung berkat livestreaming. Hal ini tentu membuktikan betapa dahsyatnya efek berjualan melalui livestreaming.

Nah, jika kamu penasaran bagaimana livestreaming mampu meningkatkan penjualan kamu, yuk simak tips livestreaming di bawah ini!

Tips Livestreaming untuk Pemula

Fitur livestreaming kini disediakan oleh banyak media sosial, seperti Facebook, Instagram, bahkan Youtube juga ada. Namun, fitur livestreaming di media sosial ini mempunyai beberapa keterbatasan.

Adanya livestreaming yang disediakan oleh marketplace memberikan inovasi yang canggih dan tentunya lebih baik dari fitur livestreaming di media sosial. Keunggulannya ada pada fitur See Now Buy Now yang mampu memudahkan para konsumen untuk melakukan pembelian saat menonton tayangan livestreaming. Dengan begitu, para konsumen bisa membeli produknya dengan lebih mudah tanpa berpindah aplikasi.

Banyak platform media sosial yang kini telah menyediakan fitur untuk melakukanΒ livestreaming,Β seperti di Facebook Live, Instagram Live, maupun YouTube Live. Namun, kanal media sosial ini memiliki beberapa keterbatasan.Β 

KehadiranΒ e-commerce livestreamingΒ seperti Lazlive dari Lazada merupakan bentuk inovasi yang lebih canggih dan lebih baik dari media sosial. Keunggulannya terletak pada fiturΒ See Now Buy NowΒ yang mempermudah konsumen untuk langsung melakukan pembelian ketika masih menonton tayanganΒ livestreaming.Β Dengan begitu, mereka bisa mendapatkan produk yang diinginkan dengan lebih mudah, tanpa perlu berpindah-pindah aplikasi.

Tipe tayangan livestreaming dibagi menjadi 2, yakni konten yang dibuat sendiri dan konten yang dirancang oleh marketplace. Kalian bisa melakukan tayangan livestreaming selama 24 jam.

Tips livestreaming pertama yang harus kamu perhatikan adalah saat jam makan siang dan malam, ketika para konsumen baru pulang kerja. Saat waktu makan inilah para konsumen menghabiskan banyak waktu istirahat mereka untuk menonton konten yang menarik dan berbelanja online.

Ada beberapa tips livestreaming di marketplace yang bisa kamu lakukan agar bisa tampil lebih luwes dan menghibur untuk para pemirsa.

  • Pilih host yang enerjik dan mampu menyampaikan fitur unggulan produk dengan cara yang tentunya menghibur. Jangan sampai host hanya dipilih karena dia terkenal. Jika kamu ingin produkmu laris, kamu harus bisa memilih host yang selalu enerjik. Karena, durasi live biasanya sampai berjam-jam, sehingga host harus mampu membuat penonton tetap terhidup dengan tetap memberikan informasi yang jelas, detil, dan menarik.
  • Tunjukkan demo penggunaan produk. Contohnya, jika kamu menjual smartphone, kamu harus bisa menunjukkan bagaimana pengalamanmu menggunakan gawai tersebut saat digunakan sehari-hari, seperti saat bermain games contohnya. Jadi, kamu tidak hanya bercerita tentang spesifikasinya saja, namun juga contoh penggunaannya.
  • Berikan tips dan trik bagi konsumen. Contohnya, jika kamu menjual smartphone, kamu bisa memberitahu bagaimana cara perawatan gawaimu agar senantiasa awet dan tidak mudah rusak.

Livestreaming ke depannya akan menjadi tren untuk budaya belanja di Indonesia. Hal ini karena konsumen akan lebih mudah berinteraksi dengan lebih intens dan bebas selama livestreaming sedang berlangsung. Apalagi di tengah pandemi saat ini, kebiasaan berbelanja di luar rumah menjadi terbatas. Di sini livestreaming memiliki peran yang penting untuk bisa tetap berinteraksi dan menarik konsumen mereka untuk tetap berbelanja. Dengan livestreaming, penjual bisa memberikan tontonan yang menghibur sembari menonjolkan kelebihan produk yang mereka jual.

Tren ini ke depannya akan menjadi cara baru untuk meningkatkan jualan online. Menurut data dari Google, sebanyak 82% pengguna internet di dunia akan lebih banyak mengonsumsi konten video jika dibandingkan dengan konten yang lainnya.

Melihat bergesernya tren belanja masyarakat ini, bukankah lebih baik jika kalian mengetahui tips livestreaming yang mampu meningkatkan penjualan kalian? Jika kalian ingin belajar tips livestreaming ini secara lebih mendalam, kalian bisa ikut kursusnya di Argia Academy. Di sini kita tidak hanya akan belajar tentang tips livestreaming saja, tapi juga marketplace secara lebih detail. Yuk daftar sekarang!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

For security, use of Google's reCAPTCHA service is required which is subject to the Google Privacy Policy and Terms of Use.

Scroll to Top