With
( Rachmad Widiarto S. Psi., Psikologi Lazuardi Blitar & Haris Yuana, S.T., M.T., owner CV Algorista Robotics)
Dalam rangka peduli dengan masa depan generasi muslim pada khususnya dan generasi bangsa Indonesia pada umumnya di bulan ramadhan ini, Argia Academy “Sekolah Teknologi dan Digital Marketing”, mengadakan kegiatan Pesantren Digital pada minggu 26 Mei 2019 pukul 07.30 hingga pukul 15.00 wib. Acara yang diperuntukkan untuk anak – anak SD mulai dari kelas 4 hingga kelas 6, dikemas dengan mengundang dua narasumber yang diisi dengan membahas bagaimana memanfaatkan dan menjaga anak dari sosial media dan membuat robot sepakbola yang dapat meningkatkan kreatifitas anak, narasumber tersebut yakni Rachmad Widiarto S. Psi., dari Psikologi Lazuardi Blitar dan Haris Yuana S.T., M.T., dari CV Algorista Robotics. Acara ini berlangsung di Aula Argia Academy Jalan Bengawan Solo Kav. BSR 3-4 ( Selatan SMA 3 Kota blitar ) Pakunden Kota Blitar.
Kegiatan kali ini diisi dengan sharing bersama pakar psikolog dan pakar robotic yang sudah terkenal di kota blitar, tak hanya akan membahas bagaimana memanfaatkan dan menjaga anak dari media social, namun peserta dapat belajar merakit sendiri robot sepakbola dan hasil dari merakit robot tersebut diperlombakan saat acara berlangsung.
Pada pertengahan acara akan ditampilkan persembahan dongeng anak masa kini dan mini game yang menambah kemeriahan suasana acara yang bertajuk sharing bisnis kreatif kuliner .
CEO Argia Academy, Arif Handono,ST mengatakan bahwa pesantren digital akan menjadi event tahunan kami dan pastinya dengan tema yang berbeda tentunya dengan misi utama sebagai media edukasi masyarakat tentang pentingnya digital marketing, dan tentu belajar digital marketing yang mumpuni ada di Argia Agademy.
Arif Handono menambahkan rangkaian acara pesantren digital ini diharapkan dapat mengedukasi generasi muda dan memberikan mindset positif kepada generasi muda dengan pendidikan berbasis akhlaq dan ilmu teknis dalam penguasaan dibidang teknologi.
Selain itu, seperti diketahui, ARGIA ACADEMY juga membuka program Skills and Job Connection yang mencari calon karyawan untuk dilatih dan disalurkan kepada para mitra perusahaan Argia. kesempatan terbatas bagi 40 mitra kerja digital marketing yang siap dilatih dan ditempatkan kerja diberbagai perusahaan di Indonesia dan luar negeri pada posisi :
- Customer service,
- Online advertiser (google ads, facebook ads),
- Content Creator,
- Social Media Admin,
- Web Admin,
- SEO Specialist.
“ kami menjalankan konsep industri 4-0 dimana salah satu karakternya kerja bisa dilakukan dari jarak jauh. Jadi mereka bekerja walaupun stastusnya perusahaan di luar kota, mereka bisa bekerja cukup dari Blitar, yaitu dari kantor Argia..demikian kata..
Untuk syarat dan ketentuan bisa hubungi kami di 082 142 334 334 (whatsapp) atau bisa dilihat di web kami www.argiacademy.com